Luna Maya Ungkap Menu Makanan Pernikahan BCL-Tiko Aryawardhana yang Ternyata Digelar di Salah Satu Resor Terbaik Dunia

Luna Maya Ungkap Menu Makanan Pernikahan BCL-Tiko Aryawardhana yang Ternyata Digelar di Salah Satu Resor Terbaik Dunia

Luna Maya tidak terlihat didampingi sang kekasih, Maxime Bouttier. Luna hadir bersama rekan artis lainnya, seperti Maia Estianty, Ayu Dewi, dan Aming.

Baca Juga :  Momen Noah Sinclair Putra BCL Usap Wajah di Resepsi Pernikahan, Isyaratkan Rasa Syukur Ibunya Bisa Menikah dengan Tiko Aryawardhana

Cara resepsi pernikahan BCL-Tiko. Pemain film berusia 40 tahun itu memperlihat suvenir pernikahan BCL, yang terlihat seperti pouch bernuansa biru, masih lengkap segel kertas dengan tulisan ‘Bunga & Tiko’.

Di atas meja juga terdapat alas kertas yang menandakan tempat duduk Luna Maya. Ada pula daftar menu hidangan mulai dari makanan pembuka hingga dessert. Hampir semua menu makanan merupakan kuliner khas Indonesia.

Yang pertama ada Cram Cam sebagai Entree yang berarti hidangan pertama. Banyak restoran biasanya menyajikan makanan berupa sup atau sajian kecil lainnya. Hal itu juga terjadi saat resepsi pernikahan BCL dan Tiko. Ada beberapa hidangan pembuka yang disajikan seperti cram cam atau sup ayam bening khas Bali. Sup tersebut biasanya hanya berisi potongan daging ayam bening dengan bumbu khas serta diberi taburan bawang goreng.

Makanan utama pertama atau first course berupa gado-gado yang merupakan makanan khas Betawi. Hidangan itu biasanya disajikan dengan aneka sayuran seperti kangkung, sawi, ketimun, dan tauge. Serta ada tahu, tempe, dan telur yang kemudian diberi saus kacang dan terkadang diberi tambahan lontongn atau nasi.

Lalu ada Ayam Sambal Matah yang juga termasuk makanan utama. Di Bali tanpa mencoba sambal matah memang kurang lengkap. Sambal yang dibuat mentah itu sudah terkenal kenikmatannya. Saat acara pernikahan BCL, sambal matah tersebut menjadi bumbu dari daging ayam.

Amankila Masuk Daftar Resor Terbaik Dunia 2022

BeritaMega4D.com, Jakarta - Pernikahan Bunga Citra Lestari (BCL) dan Tiko Aryawardhana di Amankila Resort, Bali, pada Sabtu, 2 Desember 2023 dihadiri sejumlah selebriti. Salah satunya adalah Luna Maya. Ia membagikan keseruan acara tersebut pada sejumlah unggahannya di Instagram, termasuk menu hidangan saat resepsi pernikahan BCL dan Tiko.
Bunga Citra Lestari alias BCL resmi menikah dengan Tiko Aryawardhana di Bali, 2 Desember 2023.

Sebagai makanan penutup, tamu dihidangkan menu yang cukup unik yaitu es manggis untuk dessert atau pencuci mulut. Hidangan yang terbuat dari buah manggis itu sebenarnya mirip dengan hidangan jus buah pada umumnya. Rasanya manis asam khas manggis, sehingga terasa segar saat diminum.

Selain itu, ada fakta menarik lainnya dari acara pernikahan BCL dan Tiko. Seperti diketahui, mereka menikah di menggelar resepsi pernikahan di resor mewah Amankila di Kabupaten Karangasem, Bali.

Majalah perjalanan Conde Nast Traveler di tahun lalu mengumumkan daftar resor terbaik di dunia 2022 versi Readers’ Choice Awards 2022. Adapun delapan resor di antaranya adalah resor yang berada di Bali.

Dikutip dari Conde Nast Traveler, Selasa, 25 Oktober 2022, salah satu resor tersebut adalah Amankila yang berada di posisi ke-35 dan sebelumnya juga pernah masuk daftar Reader’s Coice Awards pada 2018 dan 2021. Di lereng bukit yang dipenuhi bunga kamboja dan bugenvil, terdapat 34 suite vila beratap alang-alang yang berdiri sendiri.

Suite Kilasari, dinamai sesuai candi utama Amankila, memiliki kolam renang tanpa batas dengan pemandangan laut yang indah. Kamar resor ini berperabotan canggih dengan kelapa hias dan tempurung, dan kamar mandi en suite hampir sebesar tempat tidur

Harga Sewa Tempat Pernikahan BCL-Tiko

BeritaMega4D.com, Jakarta - Pernikahan Bunga Citra Lestari (BCL) dan Tiko Aryawardhana di Amankila Resort, Bali, pada Sabtu, 2 Desember 2023 dihadiri sejumlah selebriti. Salah satunya adalah Luna Maya. Ia membagikan keseruan acara tersebut pada sejumlah unggahannya di Instagram, termasuk menu hidangan saat resepsi pernikahan BCL dan Tiko.
Pemandangan indah di Amankila, salah satu resor mewah di Bali

Merujuk laman Bridestory, harga yang ditawarkan diduga lokasi pernikahan BCL dan Tiko ini beragam. Pilihannya mulai dari Rp592 juta untuk 10 suite dan kapasitas 50 pax, lalu ada paket 28 suite dengan kapasitas 200 pax seharga Rp917 juta, sampai opsi pernikahan eksklusif dua malam seharga Rp1,8 miliar-an untuk 31 suite dan kapasitas 200 pax.

Fakta menari lainnya, resepsi pernikahan digelar dengan adat Jawa. BCL sendiri tampil anggun dengan memakai kebaya kutu baru putih saat prosesi akad nikah.Kebaya tersebut ternyata dirancang khusus oleh desainer ternama Didiet Maulana. Didiet mengungkapkan cerita ketika mantan istri mendiang Ashraf Sinclair itu minta dibuatkan kebaya untuk menikah.

Sebelum memesan kebaya, BCL yang akrab disapa Unge rupanya lebih dulu mengenalkan Tiko kepada Didiet. “Sahabatku menikah! 20 tahun persahabatanku dengan Unge. Kita melewati banyak periode proses hidup masing-masing dan selalu ada kalau masing-masing membutuhkan,” tulis Didiet dalam unggahan di akun Instagramnya, @didietmaulana pada Sabtu, 2 Dsember 2023.

Dan waktu itu Unge mengenalkanku dengan seorang pria, “Dit, kenalin ni Tiko”. Sambil senyum. Ok ngerti!” sambung Didiet. Didiet yang menyadari kalau Tiko telah menjadi pasangan baru BCL itu pun kerap meledek sahabatnya tersebut.

Pesan Tak Terduga BCL untuk Didiet Maulana

BeritaMega4D.com, Jakarta - Pernikahan Bunga Citra Lestari (BCL) dan Tiko Aryawardhana di Amankila Resort, Bali, pada Sabtu, 2 Desember 2023 dihadiri sejumlah selebriti. Salah satunya adalah Luna Maya. Ia membagikan keseruan acara tersebut pada sejumlah unggahannya di Instagram, termasuk menu hidangan saat resepsi pernikahan BCL dan Tiko.
Didiet Maulana Dapat Pesan Tak Terduga dari BCL yang Ingin Dibuatkan Kebaya untuk Pernikahan dengan Tiko Aryawardhana. 

Ia kerap menggodanya dengan bercanda kalau Didiet sedang proses membuat kebaya pernikahan untuk BCL. Hingga pada akhirnya, Didiet mendapatkan pesan tak terduga dari aktris dan penyanyi kelahiran 40 tahun lalu itu.

Sampai suatu saat… “dit, 2 desember 2023” WHATTTTT??? dia cuma bales hahahaha.. dan jawab “jadi kapan fitting“..” tulis Didiet menirukan percakapan pesannya dengan BCL. Sayangnya, belum ada penjelasan detail tentang kebaya yang dirancangnya untuk BCL.

Namun Didiet berjanji akan membagikan detail lebih lengkap mengenai kebaya tersebut. Didiet sendiri hadir langsung menyaksikan akad nikah serta resepsi pernikahan BCL dengan Tiko yang digelar di Bali.

Sekarang mau enjoying time dulu sama Unge dan Tiko. Selamat Guys! Tiko, jagain Unge dan Noah ya Brooo,” pungkas Didiet. Kebaya kutu baru yang dipakai BCL itu dipadukan dengan kain batik cokelat.

Sementara Tiko mengenakan kain yang sama dan dipadukan dengan jas putih serta blangkon. Penampilan Tiko serupa dengan Noah, anak tunggal BCL dengan mendiang Ashraf.

BeritaMega4D.com, Jakarta - Pernikahan Bunga Citra Lestari (BCL) dan Tiko Aryawardhana di Amankila Resort, Bali, pada Sabtu, 2 Desember 2023 dihadiri sejumlah selebriti. Salah satunya adalah Luna Maya. Ia membagikan keseruan acara tersebut pada sejumlah unggahannya di Instagram, termasuk menu hidangan saat resepsi pernikahan BCL dan Tiko.
Infografis Komponen Wajib Pernikahan Indonesia.  (BeritaMega4D.com)
12 Makanan Sehat yang Baik Untuk Meningkatkan Konsentrasi Otak, Apa Saja?

12 Makanan Sehat yang Baik Untuk Meningkatkan Konsentrasi Otak, Apa Saja?

beritamega4d.com/
Makan makanan yang sehat dan bergizi seimbang dapat menjaga kadar kolesterol tetap normal.

Beritamega4d.com, Jakarta – Ternyata, makanan juga dapat memengaruhi fungsi otak kamu, loh. Misalnya, untuk meningkatkan memori, konsentrasi, dan kewaspadaan. Hal ini menjadikan mengonsumsi makanan yang sehat untuk otak itu penting, supaya dapat meningkatkan konsentrasi dan menjaga kesehatan mental.

Tubuh manusia terdiri dari triliun sel. Untuk menjaga sel tetap hidup dan mempertahankan tatanan biologisnya, sel memerlukan pasokan energi yang konstan. Energi yang dibutuhkan ini berasal dari energi ikatan kimia dalam molekul makanan yang kemudian berfungsi sebagai bahan bakar bagi sel-sel tubuh.

Selama proses ini, tubuh memecah protein, lipid, dan polisakarida yang membentuk sebagian besar makanan yang kamu konsumsi dan mereduksinya menjadi molekul yang lebih kecil sebelum sel tubuhmu menggunakannya sebagai sumber energi atau bahan pembangun molekul lain. Proses pembangkitan energi ini memungkinkan sel-sel tubuh dan otak manusia agar tetap sehat.

Rata-rata otak manusia mengandung 100 miliar sel dan beroperasi secara kongruen dengan triliunan sel dalam seluruh tubuh manusia. Sel-sel otak tumbuh subur apabila diberi makanan yang bergizi dan terlebih lagi bila makanan tersebut kondusif untuk perkembangan lebih lanjut otak dan fungsinya. Berdasarkan informasi yang dilansir dari halaman Life Hack pada Kamis (19/10/23), terdapat 12 makanan dan minuman yang baik dikonsumsi untuk meningkatkan kesehatan otak, berikut ulasannya.

1. Air

Minum lebih banyak air dapat dikategorikan sebagai solusi terbaik untuk banyak kondisi dan meningkatkan fungsi kognitif. Menurut HH Mitchell dalam Journal of Biological Chemistry, otak dan jantung terdiri dari 73% air. Kamu tidak hanya harus mempertimbangkan berapa banyak air yang kamu minum, tetapi juga kualitas dari yang kamu minum.

2. Ikan

Ikan adalah salah satu makanan yang paling penting untuk kesehatan otak. Ikan merupakan sumber asam lemak dan omega-3 yang membantu membangun membran di sekitar sel-sel tubuh, termasuk sel otak. Oleh karena itu, ikan dapat memperbaiki struktur sel otak yang disebut neuron.

Dalam sebuah penelitian tahun 2017, orang dengan kadar omega-3 yang tinggi mengalami peningkatan aliran darah di otak. Para peneliti juga mengidentifikasi hubungan antara tingkat omega-3 dan kognisi atau kemampuan berpikir yang lebih baik.

3. Kopi

beritamega4d.com/

Terdapat dua komponen utama dalam kopi yang membantu otak kamu, yaitu kafein dan antioksidan. Kafein dapat meningkatkan kewaspadaan, meningkatkan suasana hati, dan mempertajam konsentrasi. Antioksidan yang terkandung dalam kopi, dalam jangka panjang juga dikaitkan dengan penurunan risiko penyakit saraf, seperti parkinson dan alzheimer.

4. Blueberry

Studi yang dilakukan di South Dakota State University membuktikan bahwa pembekuan bluberry membuat antioksidan lebih bermanfaat bagi tubuh manusia. Hal ini disebabkan antosianin yang merupakan senyawa antioksidan yang membuat blueberry berwarna biru, sering ditemukan di kulit buah beri.

Blueberry dan buah beri berwarna gelap lainnya menghasilkan antosianin yang merupakan sekelompok senyawa tanaman dengan efek anti-inflamasi dan antioksidan. Manfaat antioksidan blueberry ialah dapat menunda penuaan otak dan meningkatkan daya ingat.

5. Kunyit

Kurkumin yang merupakan bahan aktif dalam kunyit telah terbukti melewati darah di otak, artinya dapat langsung masuk ke otak dan bermanfaat bagi sel-sel otak. Penelitian telah menunjukkan bahwa kunyit dan kurkumin dapat membantu meningkatkan daya ingat pada penderita alzheimer. Ini juga dapat membantu membersihkan plak amiloid yang merupakan ciri khas dari penyakit alzheimer.

Selain itu, kunyit juga dapat meningkatkan serotonin dan dopamin untuk meningkatkan suasana hati. Kunyit juga dapat membantu mengambangkan sel-sel otak baru karena kurkumin dapat meningkatkan faktor neurotropik yang diturunkan dari otak, yaitu sejenis hormon pertumbuhan yang membantu pertumbuhan sel-sel otak.

6. Teh Hijau

Teh hijau dapat meningkatkan fungsi otak dalam hal kewaspadaan, kinerja, memori, dan fokus. Teh hijau mengandung L-theanine, asam amino yang dapat melewati aliran darah otak, meningkatkan aktivitas neurotransmitter GABA sehingga membantu mengurangi kecemasan dan mendorong relaksasi.

Manfaat lain dari L-theanine adalah dapat meningkatkan frekuensi gelombang alfa di otak, yang kemudian membantu kamu rileks tanpa membuat kamu mengantuk. Teh hijau juga kaya akan polifenol dan antioksian yang dapat melindungi otak dari penurunan mental dan mengurangi risiko penyakit mental, seperti alzheimer dan parkinson.

7. Telur

Telur merupakan contoh makanan sehat untuk otak yang paling umum dan terkenal. Telur sangat bagus untuk otak karena kaya akan vitamin B-6 dan bitamin B-12 serta asam folat. Penelitian terbaru menunjukkan bahwa vitamin ini dapat mencegah penyusutan otak dan menunda penurunan kognitif.

8. Jeruk

Jeruk adalah sumber vitamin C yang baik dan merupakan faktor penting dalam mencegah penurunan mental terkait usia dan penyakit alzheimer. Vitamin C juga merupakan antioksidan kuat yang membantu melawan radikal bebas yang dapat merusak sel-sel otak.

9. Brokoli

tumis brokoli

Brokoli kaya akan senyawa tanaman, termasuk antioksidan dan vitamin-K yang dapat menghasilkan lebih dari 100% asupan harian. Vitamin-K merupakan vitamin yang larut dalam lemak dan penting untuk membentuk sphingolipid, sejenis lemak yang padat dalam sel otak.

Brokolo juga kaya akan senyawa yang disebut glukosinolat. Ketika tubuh memecahnya, senyawa tersebut akan menghasilkan isothiocyanates yang dapat mengurangi stres dan menurunkan risiko penyakit neurodegeneratif. Brokoli juga mengandung vitamin C dan flavonoid yang dapat meningkatkan kesehatan otak manusia secara keseluruhan.

10. Cokelat Hitam

Coklat hitam dapat menyehatkan otak karena kaya akan kakao yang mengandung flavonoid. Secara keseluruhan, flavonoid yang terkandung dalam kakao tampak baik untuk otak karena dapat mendorong pertumbuhan neuron dan pembuluh darah di bagian otak yang terlibat dalam pembelajaran dan memori. Selain itu, antioksidan dalam coklat hitam juga bermandaat untuk menurunkan kognitif terkait usia dan berbagai penyakit otak, salah satunya stres.

11. Kenari dan Kacang-kacangan

Banyak kacang-kacangan yang bermanfaat bagi otak, salah satunya kenari yang merupakan kacang teratas untuk kesehatan otak secara keseluruhan. Kenari memiliki konsentrasi DHA yang sangat tinggi, sejenis asam lemak omega-3. Manfaat lainnya ialah DHA telah terbukti mampu melindungi kesehatan otak pada bayi yang baru lahir. Hal ini juga dapat meningkatkan kinerja kognitif pada orang dewasa dan membantumencegah atau memperbaiki penurunan kognitif yang berkaitan dengan usia.

12. Alpukat

Tidak hanya lezat, alpukat juga merupakan sumber lemak tak jenuh yang menyehatkan dan dapat membantu mendukung fungsi otak. Mengonsumsi lemak tak jenuh tunggal dapat membantu menurunkan tekanan darah.