Detik-Detik Terakhir Yahya Sinwar: Aksi Lempar Tongkat ke Drone Israel

Detik-Detik Terakhir Yahya Sinwar: Aksi Lempar Tongkat ke Drone Israel

Yahya Sinwar, yang saat itu baru saja dibebaskan dari penjara Israel, berpelukan dengan Ismail Haniyeh dalam foto tahun 2011 lalu

Beritamega4d.com – Pemimpin Hamas Yahya Sinwar dilacak oleh drone mini Israel saat bersembunyi di reruntuhan bangunan di Jalur Gaza bagian selatan. Drone yang dilengkapi kamera itu merekam sosok Sinwar, yang menutup wajahnya dengan syal, terduduk di kursi yang diselimuti debu.
Rekaman video yang direkam drone itu telah dirilis ke publik oleh otoritas Tel Aviv, seperti dilansir Reuters, Jumat (18/10/2024), juga menunjukkan pemimpin Hamas itu melemparkan tongkat ke arah drone yang mengudara di dekatnya. Aksi itu dinilai sebagai upaya putus asa untuk menjatuhkan drone tersebut.

Setelah perburuan intensif selama setahun terakhir, militer Israel secara yakin mengumumkan kematian Sinwar dalam operasi militer di Jalur Gaza bagian selatan, yang diwarnai baku tembak, pada Rabu (16/10) waktu setempat.

Namun menurut para pejabat Israel, yang enggan disebut namanya, pasukan Israel yang membunuh Sinwar awalnya tidak menyadari bahwa mereka telah mendapatkan musuh nomor satu negara mereka.

Tidak seperti para pemimpin militan lainnya yang dilacak dan dibunuh pasukan Israel, operasi yang akhirnya menewaskan Sinwar bukanlah operasi terencana dan terarah, bukan juga operasi yang dilakukan oleh komando elite.

Diungkapkan oleh para pejabat Israel itu bahwa Sinwar ditemukan oleh pasukan infanteri dari Brigade Bislach, unit yang biasanya melatih calon komandan unit. Pasukan itu sedang memeriksa area Tel al-Sultan di Jalur Gaza bagian selatan pada Rabu (16/10), di mana beberapa anggota senior Hamas diyakini berada.

Pasukan tersebut melihat keberadaan tiga terduga militan yang bergerak di antara bangunan-bangunan dan melepaskan tembakan, yang memicu baku tembak di mana sosok yang ternyata Sinwar melarikan diri ke reruntuhan bangunan di area tersebut.

Adegan selanjutnya seperti terlihat dalam rekaman video yang dirilis oleh militer Israel pada Kamis (17/10), yang menunjukkan Sinwar dalam kondisi terluka parah di tangan sedang duduk di kursi dengan diselimuti debu. Wajahnya ditutupi syal sehingga identitasnya pada saat itu belum disadari pasukan Israel.

Rekaman video yang diambil dari drone Israel menunjukkan sosok Yahya Sinwar bersembunyi di dalam reruntuhan bangunan saat dikejar pasukan Tel Aviv di Gaza bagian selatan Foto: Israel Defense Forces/Handout via REUTERS Purchase Licensing Rights

Juru bicara militer Israel, Laksamana Muda Daniel Hagari, mengatakan bahwa pada momen itu, Sinwar diidentifikasi sebagai petempur Hamas biasa.

Menurut laporan media-media lokal Israel, peluru tank dan rudal juga ditembakkan ke bangunan tersebut.

Israel Konfirmasi Identitas Sinwar dari Gigi-Sidik Jari-Tes DNA

Militer Israel, dalam pernyataan pada Kamis (17/10), secara yakin mengatakan pasukannya telah “melenyapkan Yahya Sinwar, pemimpin organisasi teroris Hamas, dalam sebuah operasi di Jalur Gaza bagian selatan”.

Disebutkan juga oleh militer Israel bahwa catatan gigi, sidik jari dan tes DNA telah memberikan konfirmasi akhir atas kematian Sinwar.

Kelompok Hamas belum secara terang-terangan mengonfirmasi atau memberikan komentar langsung atas laporan kematian Sinwar. Namun sejumlah sumber di dalam kelompok militan tersebut mengatakan bahwa indikasi yang mereka lihat menunjukkan Sinwar memang dibunuh pasukan Israel.

Sejumlah sumber, yang dikutip media Lebanon LBCI, mengungkapkan bahwa di belakang layar, Hamas telah memberitahukan kabar kematian Sinwar kepada pejabat beberapa negara, seperti Turki, Qatar dan Mesir.

Senjata-Mata Uang Israel Ditemukan di Tubuh Yahya Sinwar

Pasukan Israel yang menewaskan Sinwar disebut menemukan sebuah senjata, sebuah jaket antipeluru dan mata uang Israel sebanyak 40.000 Shekel, atau setara Rp 166,4 juta pada tubuhnya.

“Dia berusaha melarikan diri dan pasukan kami melenyapkannya,” ucap Hagari saat berbicara kepada wartawan dalam konferensi pers.

“Puluhan operasi dilakukan oleh IDF (Angkatan Bersenjata Israel) dan ISA (Badan Keamanan Israel/Shin Bet) selama setahun terakhir, dan dalam beberapa minggu terakhir di wilayah di mana dia dilenyapkan, kami membatasi pergerakan operasional Yahya Sinwar saat dia dikejar oleh pasukan dan menyebabkan eliminasinya,” demikian pernyataan militer Israel.

Dalam bulan-bulan terakhir hidupnya, Sinwar tampaknya telah berhenti menggunakan telepon dan alat komunikasi lainnya yang memungkinkan intelijen Tel Aviv melacak keberadaannya.

Israel meyakini dia bersembunyi di dalam salah satu jaringan terowongan bawah tanah yang luas di Jalur Gaza selama dua dekade terakhir. Namun karena semakin banyak terowongan yang ditemukan dan dihancurkan pasukan Tel Aviv, terowongan itu pun tidak menjamin dia lolos dari penangkapan.

Panglima militer Israel, Letnan Jenderal Herzi Halevi, menyebut pengejaran terhadap Sinwar selama setahun terakhir telah mendorongnya “bertindak seperti buronan, yang membuatnya berpindah lokasi berkali-kali”.

Israel Serang Jalur Gaza, Diduga Membunuh Pemimpin Hamas Yahya Sinwar

Israel Serang Jalur Gaza, Diduga Membunuh Pemimpin Hamas Yahya Sinwar

Jakarta, beritamega4d.com — Israel melancarkan serangkaian serangan udara ke beberapa wilayah di Jalur Gaza Palestina pada Kamis (17/10) menargetkan pemimpin politik Hamas Yahya Sinwar.
Pengumuman terbaru Pasukan Pertahanan Israel (IDF) memaparkan Yahya Sinwar mungkin tewas dalam salah satu serangan tersebut. Meski begitu, Israel tak menjelaskan lokasi pasti di mana serangan yang diduga menewaskan Sinwar itu terjadi.

“Laporan awal – saat operasi IDF di Jalur Gaza, tiga teroris berhasil dieksekusi. IDF dan ISA sedang menyelidiki kemungkinan bahwa salah satu dari teroris itu adalah Yahya Sinwar,” bunyi pemberitahuan IDF seperti dikutip Jerusalem Post.

“Dalam tahap ini, identitas teroris tidak bisa dikonfirmasi,” bunyi kutipan pemberitahuan IDF menambahkan.

IDF mengatakan salah satu serangan udara Israel menerjang sebuah bangunan di mana sejumlah teroris berada.

Israel mengklaim tidak ada tanda-tanda warganya yang menjadi sandera Hamas berada di gedung dan area sekitarnya.

“Di bangunan yang menjadi tempat teroris-teroris itu, tidak ada tanda-tanda kehadiran para sandera di sekitarnya. Para pasukan (Israel) yang beroperasi di area itu terus melaksanakan operasi militer dengan kehati-hatian,” ucap IDF.

Dari bocoran pejabat Israel ke Axios, serangan yang diduga kuat menewaskan Sinwar ini terjadi pada Rabu (16/10) malam di selatan Jalur Gaza.

Saat itu, pasukan IDF tengah melakukan patroli rutin dan tiba-tiba berpapasan engan tiga orang bersenjata.

Aksi tembak menembak pun langsung terjadi antara pasukan IDF dan ketiga pria bersenjata tersebut hingga mereka akhirnya tewas.

Pejabat Israel menuturkan para pasukan IDF melihat wajah salah satu milisi yang tewas itu seperti Yahya Sinwar. Namun, identitasnya tak bisa langsung dikonfirmasi.

IDF dan badan intelijen Shin Bet masih mengidentifikasi jasad diduga Sinwar tersebut dengan menunggu hasil tes DNA dan sidik jari.

Israel memiliki rekam DNA dan sidik jari Sinwar saat dia dipenjara.

Sinwar didapuk menjadi pemimpin politik Hamas setelah kematian pendahulunya Ismail Haniyeh pada akhir Juli lalu.

Haniyeh tewas imbas serangan udara saat berada di Teheran, Iran, untuk menghadiri pelantikan Presiden Masoud Pezeskhian.

Iran meyakini serangan itu didalangi Israel meski hingga saat ini Tel Aviv terus membantahnya.

Sementara itu, sebelum menggantikan Haniyeh, Sinwar merupakan pemimpin Hamas di Gaza.

Dibandingkan Haniyeh, Sinwar merupakan pentolan Hamas yang terkenal lebih keras dan kejam dalam bersikap terhadap Israel.

Sinwar pula yang menjadi otak dari serangan Hamas pada 7 Oktober 2023 lalu ke Israel.

Serangan itu menjadi pematik agresi brutal Israel ke Jalur Gaza bahkan Palestina secara keseluruhan hingga hari ini dan telah menewaskan lebih dari 42 ribu warga Palestina.

Israel Buka Suara Usai Serang Pos UNIFIL, 4 Personel Terluka

Israel Buka Suara Usai Serang Pos UNIFIL, 4 Personel Terluka

Jakarta, beritamega4d.com — Pihak berwenang Israel sedang menyelidiki kegagalan sistem pertahanan anti-rudal Iron Dome usai digempur milisi Lebanon, Hizbullah dalam sepekan terakhir.
Media berbahasa Ibrani melaporkan otoritas Israel sedang menyelidiki rudal-rudal Hizbullah yang tak bisa dicegat Iron Dome, terutama di Kiryat Shmona.

“Serangan di Kiryat Shmona: Iron Dome tak bisa mencegah. Alasan sejauh ini belum jelas,” demikian cuitan media Israel, Israel Hayom.

Pada Rabu (9/10), serangan mereka menyebabkan dua orang tewas di Kota Kiryat Shmona. Kedua orang ini merupakan warga sipil pertama yang tewas saat konflik Israel-Hizbullah memanas.

Media independen The Cradle menyebut Iron Dome Israel tak aktif saat Hizbullah menyerang di hari itu.

Media English Al Arabiya menyebut insiden itu kemungkinan akan membuat takut militer Israel yang selama ini membanggakan sistem pertahanan mereka.

Iron Dome terkenal sebagai sistem pertahanan paling canggih dan memiliki kemampuan mencegah rudal dan roket hingga 90 persen.

Dalam beberapa hari terakhir, roket dan rudal Hizbullah terus menargetkan Israel terutama di wilayah utara.

Di hari yang sama, Hizbullah meluncurkan puluhan roket ke Haifa dan menyebabkan lima orang terluka. Kemudian pada Jumat lalu, serangan Hizbullah menyebabkan jalan rusak dan warga sipil terluka.

Dalam beberapa pekan terakhir, Hizbullah dan Israel saling gempur secara intensif.

Hizbullah meluncurkan serangan karena Israel menggempur Lebanon secara membabi buta. Mereka juga berusaha menahan pasukan Zionis agar tak menyusup ke Lebanon

Israel pekan lalu meluncurkan invasi yang disebut serangan darat terbatas. Mereka mengklaim hanya menyerang situs Hizbullah. Namun, pasukan Israel menyerang fasilitas sipil seperti kamp pengungsian.

Kronologi Serangan Israel yang Mengenai Dua Prajurit TNI di Markas PBB UNIFIL, Lebanon

Kronologi Serangan Israel yang Mengenai Dua Prajurit TNI di Markas PBB UNIFIL, Lebanon

Jakarta, beritamega4d.com — Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi mengonfirmasi dua personel Tentara Nasional Indonesia (TNI) terluka imbas serangan Israel ke Lebanon selatan pada Kamis (10/10) malam waktu setempat.

Serangan yang telah diakui Israel itu menyasar markas pasukan penjaga perdamaian Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) untuk Lebanon atau UNIFIL di Naqoura.

Melalui pernyataan yang dirilis Kementerian Luar Negeri RI pada Kamis malam, Retno menuturkan kedua prajurit TNI yang terluka tergabung dalam UNIFIL. Serangan Israel itu berlangsung kala dua prajurit TNI itu bertugas di markas kontingen Indonesia di Naqoura.

“Dua prajurit TNI yang tergabung dalam UNIFIL tersebut mengalami luka ringan ketika jalankan tugas pemantauan di menara pemantau di markas kontingen Indonesia di Naqoura,” ucap Retno.

Retno memaparkan Naqoura terletak di Lebanon selatan dalam area yang disebut blue line. Pasukan perdamaian PBB berada di kawasan tersebut berdasarkan mandat Dewan Keamanan PBB untuk mendukung stabilitas keamanan di Lebanon.

Retno mengatakan kedua personel tersebut terluka imbas tembakan peluru berasal dari tank Merkava IDF (militer Israel).

“Kedua personel (TNI) tersebut segera memperoleh perawatan di rumah sakit terdekat dan saat ini dalam kondisi baik,” papar Retno.

Sementara itu, dikutip AFP, UNIFIL mengatakan Israel juga menghantam “pintu masuk bunker tempat para pasukan berlindung.”

UNIFIL menuturkan serangan Israel turut merusak kendaraan dan system komunikasi mereka.

Misi tersebut menambahkan bahwa sebuah drone militer Israel “terlihat terbang di dalam posisi UN hingga ke pintu masuk bunker.”

“Tentara IDF dengan sengaja menembak dan menonaktifkan kamera pemantau perimeter di sekitar salah satu pos UNIFIL,” bunyi pernyataan UNIFIL menambahkan.

Melansir kantor berita Italia, ANSA, serangan Israel pada Kamis malam itu menargetkan tiga pangkalan UNIFIL di Lebanon selatan.

Dua pangkalan UNIFIL itu berada di bawah pengawasan Italia, sedangkan satu pangkalan lainnya merupakan markas besar misi tersebut.

Sumber intelijen militer Lebanon mengatakan kepada ANSA tentara Israel melepaskan tembakan ke salah satu pangkalan UNIFIL Italia di sepanjang garis demarkasi dengan Lebanon.

Menurut sumber tersebut, lokasi yang ditembaki oleh IDF adalah pangkalan UNP 1-31 di bukit Laboune, sebuah area yang berada di bawah tanggung jawab kontingen Italia.

Drone Israel juga terus berterbangan di atas markas dan pos militer UNIFIL.

Sejumlah negara terutama yang turut mengirimkan pasukan ke UNIFIL mengutuk keras serangan Israel ini.

Italia sampai memanggil duta besar Israel di Roma dan mengutuk serangan ini yang menurut Roma bisa dianggap sebagai sebuah kejahatan terpang.

Spanyol dan Kanada juga mengecam serangan Israel ke markas UNIFIL ini sebagai pelanggaran serius terhadap hukum internasional.

Indonesia bahkan mendesak penyelidikan terhadap Israel atas serangan yang menargetkan misi perdamaian PBB ini.

Sementara itu, sekutu Israel, Amerika Serikat hanya menyatakan “kekhawatiran mendalam” soal serangan tersebut.

“Kami memahami bahwa Israel sedang melakukan operasi yang ditargetkan di dekat Garis Biru untuk menghancurkan infrastruktur Hizbullah… sangat penting bagi mereka untuk tidak mengancam keselamatan dan keamanan penjaga perdamaian PBB,” kata juru bicara Dewan Keamanan Nasional AS.